Video of the day

Home » » FOTO LOKOMOTIF CC 206 YANG TIBA DARI AMERIKA SERIKAT

FOTO LOKOMOTIF CC 206 YANG TIBA DARI AMERIKA SERIKAT

FOTO LOKOMOTIF CC 206 YANG TIBA DARI AMERIKA SERIKAT – baru kesekian lama saya menuliskan artikel-artikel tentang deskripsi kereta api. Kali ini saya akan membagikan foto-foto menarik lokomotif CC 206 yang baru tiba di pelabuhan Tanjung Priok. Lokomotif CC 206 ini di angkut menggunakan kapal besar bernama MV Alliance Norfolk yang mendarat di pelabuhan Tanjung Priok Jakarta Selatan, pada 15 Juli 2016. Kapal besar tersebut, dikatahui mengangkut 11 lokomotif CC206 sekaligus.

Pada keterangan yang disampaikan oleh PT KAI (Persero), pengiriman lokomotif yang berjumlah 11 unit ini bertujuan untuk melengkapi jumlah lokomotif CC 206 menjadi 150 unit. Pengiriman lokomotif CC 206 ini, berasal dari Negara Amerika Serikat yang di angkut menggunakan kapal besar yang bernama MV Alliance Norfolk. Informasi yang di dapatkan dari PT KAI (Persero), bahwa lokomotif CC 206 ini di buat oleh Perusahan Amerika Serikat yang bernama General Elektrik Corporation. Divisi dari Lokomotif General Elektrik yang berjumlah 11 unit ini, selanjutnya akan di bawa ke Balai Yasa Pengok, Yogyakarta untuk proses pemasangan bogie gandar ‘Co-Co’ pada lokomotif CC 206.









Lokomotif CC 206 yang baru di kirim dari Amerika Serikat ini adalah lokomotif series General Elektrik terbaru milik PT Kereta APi Indonesia Persero. Dengan spesifikasi lokomotif 2 bogie gandar Co-Co, yaitu bogie dengan 3 roda penggerak pada setiap bogie dan saling terhubung antara bogie depan dengan bogie belakang. Perbedaan dari lokomotif CC 206 dengan lokomotif series General Elektrik lainnya adalah lokomotif ini memiliki 2 kabin masinis yang terletak pada bagian depan dan bagian belakang lokomotif. Tujuan dari model lokomotif yang berkabin 2 ini, agar lokomotif tidak perlu di putar menggunakan (turntable) ketika lokomotif berjalan mundur.

baca juga : KISAH LOKOMOTIF GE U20C YANG BERPINDAH-PINDAH KE 3 NEGARA

Lokomotif CC 206 ini adalah lokomotif paling canggih yang dimiliki PT Kereta Api Persero. Karena memiliki kekuatan lebih besar dibandingkan dengan lokomotif-lokomotif GE lainnya. Lokomotif yang memiliki berat body 88 ton dan berat gandar 14,44 ton ini, mampu melaju dengan kecepatan 120 km/jam, dan mampu membawa 13 gerbong penumpang dan 30 gerbong babaranjang (barang). Dengan spesifikasi yang dimiliki lokomotif CC206 ini, menjadikan lokomotif ini memiliki predikat sebagai lokomotif terkuat dan tercepat dengan jumlah lokomotif terbanyak yang di miliki PT Kereta Api Indonesia Persero.

Menurut data PT Kereta Api Persero pada tahun 2014 yang lalu, PT KAI telah mendatangkan ke-100 lokomotif CC 206 dengan pemesanan tanpa bogie. Pemesanan  tanpa Bogie ini dikarenakan track yang ada di Indonesia tidak sama dengan track yang ada di Amerika Serikat. Dan bogie yang akan di pasang pada lokomotif CC 206 ini, dibuat oleh PT Barata Indonesia.

baca juga : PENAMPAKAN LOKOMOTIF GE CC 206 YANG DIKIRIM DARI BANUA AMERIKA

Banyak yang mengatakan bahwa lokomotif CC 206 sama dengan lokomotif Dash-9. Dimana lokomotif ini sama-sama memiliki kekuatan 2.250 hp (Horse Power). Daya kekuatan yang sebanding dengan jumlah 100 Kuda hidup ditambah lokomotif CC 203 (2150 hp).

System elektronik yang terdapat pada lokomotif CC 206 ini adalah Sistem GE Brightstars Sirus yang di padukan dengan system monitoring GE IFD (Integrated Function Display) yang dipasang pada kabin masinis, seperti yang terdapat pada lokomotif Dash-9 Amerika Serikat. Ini menjadi  lokomotif terbaik kedua setelah lokomotif CC 205, yang sama-sama memiliki system monitoring pada kabin masinis, Dan menjadi salah satu lokomotif pertama yang menggunakan system Display monitor.

Lukman efendi



0 komentar:

Posting Komentar

kereta model, miniatur kereta api, jual kereta api miniatur, toko kereta model, toko kereta api miniatur, miniatur kereta api murah, jual kereta model murah, kereta model malang, miniatur kereta api lembang, miniatur kereta api murah, jual kereta model murah, jual kereta model malang, kereta model skala ho, kereta model skala 1/80